Wednesday, May 13, 2009

Barca Menangi Copa del Rey


Barcelona membuka peluang meraih treble winner setelah menjuarai Copa del Rey usai mengalahkan Athletic Bilbao 4-1 di partai puncak yang digelar di Stadion Mestalla, Rabu (13/5).
Kesuksesan ini bagi pelatih Barcelona Josep Guardiola merupakan trofi pertamanya sebagai seorang pelatih. Trofi Copa del Rey ke-25 sepanjang sejarah Barcelona ini juga sekaligus mengakhiri puasa gelar dalam kurun dua musim terakhir.Pasukan Guardiola berpeluang menambah gelar juaranya karena cuma membutuhkan satu angka saja untuk menjuarai La Liga. Selain itu mereka juga melaju ke final Liga Champions melawan Manchester United.Barcelona sebenarnya mengawali laga dengan buruk karena pada saat laga berjalan sembilan menit gawang Jose Pinto sudah bobol melalui tandukan Gaizka Toquero.Los Azulgranas hampir menyamakan kedudukan di menit ke-19, sayangnya Samuel Eto'o membuang percuma peluang yang didapatnya.Pada saat laga berjalan 31 menit, Barcelona mampu menyamakan kedudukan berkat aksi individu menawan Yaya Toure yang melewati hadangan dua pemain Bilbao.Setelah membuang dua peluang emas, Lionel Messi akhirnya membawa Barcelona membalikkan kedudukan di menit ke-54 usai memanfaatkan bola muntah tendangan Eto'o.Tiga menit kemudian, Barcelona menjauh melalui gol Bojan Krkic yang meneruskan umpan Messi pada sebuah serangan balik cepat. Barcelona memastikan kemenangan 4-1 setelah eksekusi tendangan bebas Xavi Hernandez di menit ke-64 menembus gawang Gorka Iraizoz.

No comments:

Post a Comment