Tuesday, July 16, 2013

Fabregas Disarankan Bertahan di Barca

London - Masa depan Cecs Fabregas di Barcelona dispekulasikan seiring dengan kabar tawaran Manchester United. Pemain 26 tahun itu disarankan untuk tak hengkang dari Los Cules.

MU baru saja kehilangan pemain bidikannya, Thiago Alcantara. Pemain asal Spanyol itu memilih untuk bergabung ke Bayern Munich.

Oleh karena itu, The Red Devils pun langsung mengalihkan bidikkan kepada Fabregas. Uang senilai 30 juta euro dikabarkan sudah disodorkan oleh MU untuk memboyong Fabregas ke Old Trafford.

Soal rumor transfer itu, eks penggawa Arsenal, Martin Keown, memiliki saran buat Fabregas.

"Fabregas pergi ke sana untuk menjadi pengganti Xavi serta Andres Iniesta. Dia sempat terkendala cedera, tapi dia tetap memiliki talenta yang luar biasa. Saya melihatnya selama Piala Konfederasi musim panas ini," kata Keown di Daily Mail.

"Ya, memang pindah ke Manchester United atau kembali ke Arsenal mungkin terasa sangat menggiurkan. Tapi, saya pikir dia sebaiknya bertahan di Barcelona. Itu adalah impiannya sejak lama."

"Dia akan merasakan penyesalan jika dia hengkang, bahkan saat dia sudah memenangi liga dan suatu piala," imbuh mantan pemain yang memperkuat Arsenal di tahun 1993-2004 itu.

No comments:

Post a Comment